Business Etiquette – John Robert Powers, Pentingnya Membangun Citra Diri Profesional
Dalam rangkaian Employee Well-Being Week & Health Expo 2025 pada 14 Oktober 2025, Carolina Sakarwati membawakan materi Business Etiquette – John Robert Powers yang menekankan pentingnya membangun citra diri profesional melalui sikap, perilaku, dan integritas dalam berinteraksi. Menurutnya, profesionalisme bukan hanya soal kemampuan kerja, tetapi juga bagaimana seseorang membawa diri, berkomunikasi, dan menjaga nilai-nilai etika dalam lingkungan kerja, baik internal maupun eksternal perusahaan. Carolina memperkenalkan konsep 3B: Beauty, Behavior, dan Brain. Beauty bukan hanya tentang penampilan fisik, tetapi tentang bagaimana seseorang menampilkan diri apa adanya dengan percaya diri. Penampilan yang baik mencerminkan kepribadian dan profesionalisme. Behavior mencakup sikap dan perilaku sehari-hari. Setiap individu diharapkan menjadi pribadi yang menyenangkan, asertif, dan mampu mengendalikan diri dalam situasi apa pun. Sedangkan Brain menekankan pentingnya kecerdasan berpikir, kemampuan mengikuti perkembangan zaman, serta berpikir kritis dan solutif tanpa terlalu bergantung pada alat bantu digital. Tiga pilar utama yang menjadi dasar manners menurut Carolina adalah integritas, kerendahan hati, dan rasa hormat (respect). Integritas berarti menjadi diri sendiri yang positif serta selaras antara ucapan dan tindakan. Kerendahan hati diwujudkan dengan tidak menyalahkan orang lain dan mau menerima kritik dengan terbuka. Sementara respect menjadi pondasi hubungan profesional yang sehat. Menghargai siapa pun tanpa melihat jabatan, ras, atau latar belakang adalah wujud nyata dari etika kerja yang matang. Selain itu, Carolina menekankan bahwa dasar dari manners adalah kesopanan, keramahan, dan empati. Seseorang yang mampu menjaga perasaan orang lain, memiliki toleransi, dan tetap tenang dalam situasi sulit akan lebih dihargai dalam lingkungan kerja. Sikap-sikap ini membangun citra diri yang positif dan menunjukkan kecerdasan emosional yang tinggi. Dalam dunia kerja modern yang serba cepat, kemampuan menjaga keseimbangan antara profesionalitas dan empati menjadi kunci keberhasilan. Materi ini juga menyoroti pentingnya mindfulness dalam bersikap. Kesadaran penuh atas apa yang dilakukan membantu seseorang memahami karakter diri dan orang lain. Dalam situasi sulit, seperti saat mendapat teguran dari atasan, bersikap tenang dan tidak defensif adalah bentuk kematangan profesional. Pertumbuhan pribadi atau personal growth dimulai dari kesadaran diri, integritas, dan kerendahan hati. Dengan tiga hal itu, seseorang dapat membangun reputasi dan citra profesional sejati yang bukan hanya tampak dari luar, tetapi juga berakar dari karakter dan nilai-nilai positif yang kuat.
Business Etiquette – John Robert Powers, Pentingnya Membangun Citra Diri Profesional Read More »









